Sabtu, 7 Desember 2024, menjadi hari yang penuh pengalaman dan pembelajaran bagi siswa-siswi MI Bilingual Al-Ikhlas dan MTS Inklusi Putih Malang. Dalam program edukasi...
Pada 6 November 2024, anak-anak TK PKK Pasiraman Wonotirto memulai pengalaman edukasi penuh keseruan di Kampung Coklat. Mereka tidak hanya belajar melalui teori, tetapi juga praktik langsung yang memperkenalkan mereka pada dunia perkebunan dan produksi cokelat yang menarik.
Perjalanan dimulai dengan field trip ke Tani Modern di area rumah pembibitan. Di sana, anak-anak belajar menanam biji kakao secara langsung, dipandu oleh tim pemandu dari Kampung Coklat. Dengan tangan mungil mereka, anak-anak memasukkan media tanam ke polybag dan menanam biji-biji kecil tersebut ke dalam tanah, pengalaman ini memberikan mereka wawasan awal tentang siklus hidup tanaman serta pentingnya perawatan yang telaten.
Setelah itu, mereka berkesempatan untuk memecah buah kakao dan merasakan biji kakao segar. Sesi ini membawa mereka lebih dekat ke bahan dasar cokelat, memperkenalkan cita rasa alami kakao yang mungkin baru pertama kali mereka coba. Mereka jadi memahami bahwa perjalanan biji kakao menjadi cokelat lezat yang biasa mereka nikmati ternyata sangat panjang.
Anak-anak kemudian diajak untuk mengelilingi pabrik cokelat di Kampung Coklat. Mereka melihat proses pengolahan cokelat dengan mesin-mesin yang besar. Melihat berbagai alat dan mesin produksi yang beroperasi di pabrik membuat mereka kagum dan lebih menghargai setiap cokelat yang mereka makan.
Di Cooking Class, anak-anak diberikan kesempatan seru untuk menghias cokelat sesuai imajinasi mereka. Mereka merasakan kesenangan dalam mendekorasi cokelat dengan berbagai topping warna-warni, menciptakan karya unik mereka sendiri. Setelah menghias, mereka juga mendapat pengalaman icip cokelat fountain yang menggoda selera.
Sebagai penutup, anak-anak menerima minuman cokelat segar yang dibagikan khusus untuk mereka. Cokelat yang manis dan lezat ini dinikmati dengan antusias sebagai perayaan akhir dari kunjungan edukasi yang penuh kenangan. Kegiatan edukasi ini diharapkan memberikan anak-anak pengalaman belajar yang menarik dan penuh kesenangan, serta membangun rasa cinta terhadap lingkungan dan produk lokal sejak dini.